Wednesday, March 18, 2009
fatwa MUI itu salah
saya heran juga kadang dengan orang yang menganggap bahwa fatwa MUI itu salah. Terutama dengan Fatwa haram rokok. Kan udah jelas klo rokok itu banyak mudharatnya daripada manfaat, tap kok orang-orang tetep ngotot yah. Kan mereka para Ulama dinegeri kita, mereka yang mengkaji sesuatu untuk kemaslahatan ummat. Apakah masyarakat kita sudah tidak mempedulikan lagi seruan para Ulama yang mengajak kepada kebajikan ini. Malah mereka memperolok-oloknya, bahkan sampai ada yang berdemo segala. Saya jadi bertanya tanya apakah negeri ini sudah kehilangan kepercayaan kepada para Ulamanya, sehingga fatwa mereka tidak dipedulikan lagi. Ironisnya sebagian besar ummat Islam menolak fatwa ini. Sebagai seorang mahasiswa yang merasa memiliki dan mewarisi negeri tercinta ini, saya pribadi merasa bertanggungjawab atas masalah ini. Ternyata masih banyak yang belum paham, masih banyak yang harus diselesaikan. MUI harus mendapat dukungan penuh dari mahasiswa terutama Mahasiswa pergerakan. MUI adalah harapan kami untuk mewujudkan Indonesia Madani. Untuk ummat Islam Indonesia, bersatulah dan taatlah kepada Allah SWT, Rasulullah SAW dan para ulil amri.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment